Jumat, 07 Desember 2007

Agenda 13 & 15 Des 2007

Tanggal 13 Desember hari Kamis jam 10 pagi akan ada "sport's day" di BIS, yang dapat hadir mohon menghubungi Sri, karena kita akan masukkan nama2 nya ke BIS hari Senin.

Tanggal 15 Desember akan ada kunjungn dari "Italian ladies" ke IS, jam 11, mohon bantuan pengurus Yayasan dan Pengajar IS untuk menerima tamu2 tersebut di IS.

Volunteer Calendar Jan - Mar 2008


Rabu, 05 Desember 2007

Program Pelatihan

Tujuan Program :
Membantu lulusan SMU/SMK untuk menjadi tenaga profesional di bidang Akuntansi dan Keuangan

Pendidikan Yang DitawarkanPendidikan Non Gelar dengan lama pendidikan 30 bulan di Jakarta tanpa dipungut biaya.

Fasilitas yang tersedia :
Selama Pendidikan : bebas biaya kuliah, uang saku , buku dan fasilitas kesehatan
Sebelum Pendidikan : bea siswa kelas III semester genap

Kegiatan akademis :
Program Pendidikan ini merupakan program purna waktu dengan jadwal kegiatan akademis setiap hari kerja dari Senin - Jumat mulai pukul 08.00 s/d 17.00 WIB bertempat di Training Center BCA Wisma Asia Jln .S. Parman Kav 79 Jakarta Barat. 11420

Persyaratan pendaftaran :
- Lulusan SMU/ SMK atau Siswa / siswi SMU / SMK kelas III
- Usia maksimum 20 tahun- Nilai Rapor kelas I s/d III rata rata minimal 7 dengan nilai Nilai Matematika minimal 7 ( khusus IPA ) atau Ekonomi /Akuntansi minimal 7 ( khusus IPS / SMK )
- Tidak pernah tinggal kelas
- Tidak terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya.
- Lulus dalam proses seleksi

Pengiriman Lamaran :
Kirimkan surat lamaran beserta Daftar Riwayat Hidup beserta nomor telepon , Copy : raport kelas 1-3 SMU / SMK Copy Kartu Siswa, Ijazah, Daftar Nilai UAN, KTP dan Pasfoto terbaru ukuran 4 X 6 ( 1 lembar )

Cantumkan kode PPA-BCA pada sudut kiri atas amplop paling lambat tanggal 23 Desember 2007KepadaBiro Pelatihan dan Pengembangan PotensiBCA Wisma Asia II Lantai 12AJl. Brigjen Katamso No. 1 SLIPI Jakarta Barat 11420Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan di atas yang akan diikutsertakan dalam proses seleksi. Surat lamaran yang masuk tidak akan dikembalikan.

Kamis, 29 November 2007

Sekolah SMP Gratis dari Sampoerna Foundation

Jika anda mengenal atau mengetahui ada anak miskin atau dari golongan kurang mampu, lulus SD (berijasah) tetapi tidak dapat meneruskan ke SMP, umur max 18 tahun, tinggal di Jakarta Selatan, dapat menghubungi Ibu Ade, Pancoran Timur VIII no. 4B Jakarta 12770 telp. 7990412 HP. 085691500258, Untuk selanjutnya akan disurvei.

Jika tidak ada halangan tahun ini akan dibuka sekolah rakyat(SMPterbuka) gratis di Jakarta Selatan khusus untuk anak miskin dan darigolongan tidak mampu ..

Senin, 26 November 2007

Volunteer Schedule







Minggu, 21 Oktober 2007

Info Yayasan Maleo 21 October 2007

Untuk informasi pengurus Yayasan Maleo, Senin tangal 22 Oktober jam 14:00, 10 orang siswa Ibnu Sina diundang ke British School oleh siswa tahun ke 12 British School.Mereka akan ber-sama2 berlatih dan mempersiapkan drama yang akan dipentaskand di SDN Pondok Pucung.Mohon bantuan pengurus barangkali ada yang mempunyai waktu dan bersedia mendampingi siswa Ibnu Sina ke British School.

Terimakasih,


Sri Fuady

Selasa, 16 Oktober 2007

KEGIATAN BULAN RAMADHAN 2007


Laporan Iktikaf di Mesjid Bank Indonesia 9 Oktober 2007
Diikuti 19 orang siswa dengan pendamping: Bpk./Ibu Fuady dan Ibu Rina.

Laporan Kegiatan “PKL” siswa selama bulan Ramadhan
16 orang siswa menyampaikan keinginan nya untuk “magang” selama liburan sekolah di bulan Ramadhan, agar punya uang saku. Menanggapi keinginan ini 6 siswi ditempatkan di Yayasan Sayap Ibu Cabang Banten (panti penyantunan dan rehabilitasi anak cacat ganda), 1 orang di Vietiendo (perusahaan export-import) dan 9 orang di Bimbingan Belajar Nurul Fikri Aksel, Bintaro sektor IX.

Mereka “bekerja” 8 hari selama 3 jam setiap harinya dan mendapat tugas menyuapi anak cacat, membersihkan ruangan, membereskan buku, mendampingi petugas luar dll. Dengan dana yang ditetima dari tiga orang donatur, setiap anak menerima uang saku Rp.100,000.-- untuk magang selama 8 hari ini.

Setelah Ramadhan, satu orang donatur bersedia melatih siswa untuk membuat /berjualan juice dan satu orang donatur lain meminta beberapa siswa untuk menjahit pinggiran anduk2 kecil, yang kemudian akan dijual. Diharapkan akan lebih banyak partisipasi dari perusahaan/masyarakat sekitar Bintaro sektor IX, untuk memberikan kesempatan “magang” kepada para siswa diwaktu mendatang.

Kunjungan ke British International School (BIS) setiap hari Rabu

Siswa tahun ke 12 BIS yang dikoordinir oleh: Julian, Toni, Debbie dan Maria mengundang 10 siswa Ibnu Sina, setiap Rabu dari jam 14:20 s/d selesai ke BIS. Siswa dan pengajar BIS akan bekerjasama untuk program ekskul Ibnu Sina a.l. kesenian (drama, melukis dll), komputer, sepak bola dan memasak. BIS menyediakan peralatan ekskul, dari Yayasan Maleo diharapkan pendamping dan transportasi. Supaya pengurus dapat memantau kegiatan ekskul, sebaiknya dibuat jadwal pengurus dan pengajar yang dapat mendampingi siswa. Biaya angkot 10 siswa ke BIS total Rp. 20,000/minggu.

Siswa Ibnu Sina mengusulkan kepada pengurus Yayasan, siswa yang terlambat lebih dari 4 kali atau tidak masuk lebih dari 3 kali dalam satu bulan, kehilangan kesempatan berkunjung ke BIS bulan berikutnya. Sesuai dengan data bulan September, 8 siswa tidak dapat mengikuti ekskul di BIS pada bulan Oktober.

Minat siswa kelas VI mendaftarkan ke SMP Ibnu Sina
Satu orang siswa dari SDN Pondok Pucung V menyampaikan bahwa dia dan semua teman dikelasnya ingin bersekolah di SMP Ibnu Sina, setelah lulus dari SD tahun depan.

Catatan mengenai bangunan sekolah

Waktu liburan sekolah telah diperbaiki papan lantai yang tidak rata karena memuai, kemudian diatas karpet yang ada dipasang triplex dan vinyl, tetapi karena vinyl nya tipis ternyata mudah sekali robek. Perbaikan lain: kunci pintu toilet dan lubang hawa yang copot, plafond, dinding bambu, cantolan besi yang bengkok, engsel credenza dari BIS dan beton selasar yang jebol.

Dipasang: pompa air listrik sumbangan dari Ketua Yayasan Maleo, dua artikel peresmian sekolah yang sudah dibingkai dan dua agenda dinding.

Laporan sumbangan yang diterima dalam bulan Ramadhan 2007

Pompa air listrik dan tanki air dari bpk. Djuli Kuntjoro
Sembako (untuk SMP dan TK) dari Ibu Patricia, Pondok Labu
Sembako dari teman Ibu Nana
Nasi kotak untuk buka dan saur dari mesjid Bank Indonesia waktu iktikaf.
Tajil dan makanan untuk buka puasa dari BIS
Kendaraan dan tip supir untuk ke Bank Indonesia dari ibu Renowati
Paving dari Ibu Anne
Pot2 beserta tanaman obat dari bpk. Agus Muhaeran
Pohon cabe dari bpk. Adrian
Infaq untuk pembelian 30 sajadah, dana untuk Praktek Kerja Lapangan (PKL), buka puasa di rumah ibu Sumadji, sewa kendaraan untuk iktikaf, pemasangan rumput dan dana untuk perawatan/perbaikan sekolah.


LAPORAN INFAQ YANG DITERIMA BULAN RAMADHAN 2007

Dari Amanat peruntukan penggunaan dana Rp Sub Total
Ibu Yati Kamil Dana PKL 10 siswa 1,000,000
Ibu Yati Rukmana Dana PKL 5 siswa 500,000
Ibu Fuady Dana PKL 1 siswa 100,000 1,600,000


Ibu Imelda Pane Buka puasa di rumah Ibu Sumadji 1,500,000 1,500,000

Ibu En Sukri Bey 20 Sajadah @ Rp. 15,000 300,000
Ibu Fuady 10 Sajadah @ Rp. 15,000 150,000 450,000


Bpk Cepi Malik Sewa kendaraan antar jemput “Annisa” 300,000 300,000

Bpk. Fuady Sarana/prasarana sekolah 500,000
Ibu Fuady Pemasangan rumput 15m @ 25,000 375,000 875,000



TOTAL 4,725,000

Catatan :
Pemasangan pompa listrik, b iaya pemasangan Rp. 4.250.000,-, terdiri dari :- Pembelian pompa listrik biasa (non jetpump)- Pembuatan rumah pompa berupa ga-lian tanah 3 meter dgn dinding batako/semen.
Pompa ditempatkan di kedalaman 3 m.- Pembuatan menara pompa dari be-si setinggi +/- 3 meter.- Pembelian Tanki Air 500 liter- Pemasangan 2 keran air untuk wu-du di samping ruang WC- Pemasangan 1 keran air untuk me-nyiram tanaman di depan bangunansekolahPemasangan pompa air dilakukan karena pompa tangan yg dibangun kontraktor British School (Bpk Andy) mengalami kerusakan pada klep karet yg ditanam pada kedalaman 3 meter di dalam tanah.
Walaupun perbaikan dilakukan , kerusakan akan terus berulang karena klep karet tidak kuat menahan tekanan yg besar karena tinggi permukaan air sangat dalam yaitu dikedalaman 12 s/d 13 meter dari permukaan tanah. Disamping itu, perbaikan klep air akan sangat memakan biaya krn harus membongkar pondasi pompa yg terbuat dari semen.Pekerjaan pemasangan pompa listrik telah dilakukan sejak tgl. 9 s/d 11 Oktober 2007 dan dilanjutkan kembali tgl. 17 Oktober s/d 19 Oktober 2007. Direncanakan test akan dilakukan pada tgl. 18 Oktober 2007.

Untuk pemasangan paving diperlukan pasir 1 kijang dan 2 orang tukang untuk dua hari kerja, total biaya yang diperlukan sekitar Rp. 1 juta.

Jumat, 12 Oktober 2007

"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1428"

Segenap Pengurus Yayasan Maleo berserta anak didik SMPT Ibnu Sina mengucapkan :
"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1428"
Mohon Maaf Lahir Dan Batin

Minggu, 07 Oktober 2007

AGENDA SISWA SMPT IBNU SINA

AGENDA SISWA SMPT IBNU SINA


KAMIS, 27 SEPTEMBER
BUKA PUASA DI BRITISH INTERNATIONAL SCHOOL

JUM'AT, 28 SEPTEMBER
BUKA PUASA DI KEDIAMAN PENGURUS/PENGAJAR YAYASAN MALEO/SMPT IBNU SINA

SABTU DAN MINGGU 29/30 SEPTEMBER
PESANTREN KILAT DI MASJID PONDOK PUCUNG

SELASA, 9 OKTOBER
ITIKAF DI MASJID BANK INDONESIA, JALAN M.H. THAMRIN

RABU, 10 OKTOBER SD SABTU 20 OKTOBER
LIBUR IDUL FITRI

CATATAN:
BEBERAPA SISWA SELAMA BULAN RAMADHAN AKAN MEMBANTU PERAWAT YAYASAN SAYAP IBU, CABANG BINTARO. UNTUK MENYUAPI DAN MEMBACAKAN CERITA BAGI ANAK2 CACAT GANDA YANG DIRAWAT DI YAYASAN SAYAP IBU, BINTARO JAYA SEKTOR VI

Selasa, 18 September 2007

Photo peresmian SMP Ibnu Sina di kawasan Bintaro Jaya


Dari Kiri ke Kanan :
1. Sambutan dari Bapak Cepi
2. Sambutan dari Wakil Italy
3. Makan rame-rame





Dari Kiri ke Kanan :
1. Anak-anak TK nyanyi
2. Sekarang kakak kakak nya yang nyanyi ya...
3. Ruang Belajar kita..










Selasa, 11 September 2007

Bamboo school unites poor, international students

Bamboo school unites poor, international students
City News - September 05, 2007
The Jakarta Post, Jakarta


Dede, 14, flashed a bashful smile when asked how she liked her new school. It is made of bamboo and steel, measures some 5-by-7 cubic meters and is half-open, allowing a soft breeze to blow over the students as they study.

"I like being here," said Dede, wearing a white headscarf and her junior high school uniform.
The school, located near the Bintaro housing complex in Tangerang, has only one room with dozens of low-legged reddish brown wooden desks forming several lines on the blue-carpeted floor. No walls. An aisle divides the room into two.

The structure, which is movable, is equipped with a toilet in the back yard. In the front a large tree offers shade, hiding the humble building behinds its foliage.
"We don't have to study at someone else's place now because we already have our own classroom," she said during the school's official opening last weekend.

Another student, Adi, 14, agreed. Smiling brightly, he said: "It feels so natural here."
Adi and Dede are among 36 students of junior high school Ibnu Sina who have been using the building since the middle of July, when the new academic year started.
In the afternoon, after junior high school classes finish, 34 kindergartners from TK Sekar Harapan turn the building into a play area.

Students do not have to pay any fees to attend the school, which is managed by two non-governmental organizations, Maleo Foundation and Humanisty Foundation.
The school's construction was completed in late June, with a team of students from the nearby British International School (BIS) in Bintaro serving as the project developer.
The idea for the school was first proposed two years ago by a 16-year-old BIS student, who wanted to make a small change by providing a place where the children of scavengers could study.

These children, who he saw collecting garbage every day on his way to school, were his inspiration.
He has since graduated but his friends and younger students followed up the idea by launching the "Build-a-School" project, which was later entered in the DaimlerChrysler-sponsored UNESCO-Mondialogo Schools contest.
The competition unites partner schools from different parts of the world in a purposeful social project. BIS was partnered with Liceo Prati School in Trento, Italy, with the two schools winning the first prize of 3,500 euros (US$4,770), beating more than 1,000 schools worldwide.
The success prompted Italy's Trento regional council and individuals from DaimlerChrysler to donate to the project.

BIS teacher Adrian Thirkell, the project supervisor, said construction of the school cost around Rp 40 million (US$4,224).
"We'd use (the rest of) the money partly for maintenance, partly for cleaning the pond (near the new school building -- an ecology project), for making a garden and supporting some school activities," he said.
He said BIS would send some of its students to the school once or twice a week to help teach, and would invite students from the school to visit BIS every week.

"They can come to us for computing, cooking lessons, swimming and playing football," he said.
Thirkell talked to The Jakarta Post on Saturday after the opening ceremony for the free school, which was attended by representatives from the Italian Embassy, DaimlerChrysler Indonesia, Maleo Foundation and Humanisty Foundation.

Maleo Foundation supervisor Fuady Munir said SMP Ibnu Sina had a total of 24 teachers. However, only three are permanent teachers receiving monthly salaries, with the rest volunteers.
He said sometimes classes started late or were canceled because the students had to help their parents sort trash.
Fuady said Maleo Foundation was helping to fund the school with money donated by an Islamic study group.

"The members set aside 2.5 percent of their salary each month for the school," he said.
He said more than 150 children from poor families had applied to the school, but only 36 could be accepted because of limited facilities.
A member of Humanisty Foundation's funding team, Dewi Natira, said a lot of parents tried to get their children into Sekar Harapan kindergarten. However, only 34 were accepted.
"We wish more private institutions would fund our activities, so that we can receive more pupils," she said, adding that the kindergarten had only three teachers, including the school principal.

According to Dewi, Humanisty provides more than just book lessons for students.
It also gives handicraft-making lessons for the children's mothers, who usually wait for the children in the schoolyard during classes. The foundation also helps them sell the handicrafts.
Most of the parents of the kindergartners work as scavengers, while parents of the junior high school students have various jobs, from scavenging to selling soto ayam or peyek kacang (peanut fritters), as Adi and Dede's parents do, respectively.

Adi, whose favorite subject is English, said that he wanted to join the Army when he grew up.
Dede wants to be a veterinarian.
"It's because I like animals, especially cats and snakes," she said.
Boromeus Wanengkirion, 17, a member of the BIS "Build-a-School" team, hoped the new school would give the students a chance to succeed in life.
"I hope that they can maximize their potential and help develop the nation in the future," said the student. (11)

Kamis, 30 Agustus 2007

Kegiatan SMPT IBNU SINA

DARI KIRI KE KANAN:
1. BELAJAR KELOMPOK YU...... SIAPA YANG HARI INI JADI MOTIVATOR NYA?
2. PELAJARAN TAMBAHAN BAHASA INGGRIS DARI IBU THIRKELL.
3 & 4. WAHYU CS KAPAN LAGI DIFOTO SAMA SISWA THE BRITISH INTERNATIONAL SCHOOL

Sabtu, 25 Agustus 2007

Telah Di Terima Sumbangan,....

(dar iKiri) Terimakasih Kepada :
1. Ibu yati
2. Holcim
3. BIS
4. Bank Indonesia
Kami tetap sedia menerima sumbangan berikutnya heheheheehe

Selasa, 21 Agustus 2007

Millist Untuk Yayasan Maleo

Millis Kita sudah siap,....bagi yang memiliki account Gmail silahkan : http://groups.google.com/group/yayasanmaleo atau boleh kirim email kosong ke :
yayasanmaleo-subscribe@googlegroups.com atau minta di bantu Moderator edy@big.net
Selamat berdikusi dan bertukar informasi

Wassalam
Edy

Minggu, 19 Agustus 2007

(Sumbangan & Bantuan ) Terimakasih

WAH THE BRITISH INTERNATIONAL SCHOOL JUGA KELUARKAN T SHIRT NYA DAN ANAK2 IBNU SINA DAPAT LAGI 32 T SHIRT DENGAN DESIGN YANG BAGUS....
BINGUNG NIH ANAK2 NANTI PAKE YANG POLOS DARI HOLCIM ATAU YANG DESIGN LUCU DARI BRITISH SCHOOL YA UNTUK TGL 1 SEPTEMBER NANTI.
TRIMS PAK ADRIAN DKK.


SISWA SMPT IBNU SINA TELAH MENERIMA 20 T SHIRT PUTIH DARI HOLCIM MELALUI SALAH SEORANG RELAWAN YAYASAN MALEO YANG BERDOMISILI DI JALAN FLAMINGGO.
WAH BISA DIPAKAI ANAK-ANAK UNTUK ACARA PEMBUKAAN SEKOLAH TANGGAL 1 SEPTEMBER 2007 NIH. TERIMA KASIH YA..........
2007 Agustus 17 07:48


ALHAMDULILLAH NIKMAT ALLAH GAK ADA ABIS2 NYA. SISWA IBNU SINA JUGA MENERIMA 86 BUKU TULIS MELALUI IBU YATI RUKMANA, CINERE.
HATUR NUHUN IBU.....
2007 Agustus 18 13:57

Kamis, 16 Agustus 2007

16 aug 07 (latihan menyanyi utk tgl 01 sep 07)

Ayo latihan yang bagussss,....bagusss,..bagusss

Info Yayasan Maleo (1)

Untuk informasi pendahuluan tanggal 1 September jam 10:00 akan diresmikan bangunan sederhana TFS/SMP Ibnu Sina.
2007 Agustus 14 08:01


Alhamdulillah, hari ini Yayasan Maleo menerima 520 buku tulis, 52 ballpoint, 26 gantungan kunci/shopping bag/tas pinggang, 130 pembatas buku dan 5 tas punggung yang diserahkan staff Bagian Pelaksanaan Pengadaan Uang Bank Indonesia.
2007 Agustus 15 04:06

Sabtu, 11 Agustus 2007

Belajar ke BIS

Atas prakarsa Staff Pengajar dan siswa the British International School(BIS), hari Selasa, dari jam 13:20 - 15:50 dua minggu satu kali siswa kelas I dan II SMPT Ibnu Sina (gratis untuk keluarga tidak mampu) akan mendapat kesempatan untuk mempergunakan fasilitas yang terdapat di BIS.Pada kesempatan yang pertama mereka berkenalan dengan 3 orang siswa BIS dan mempergunakan komputer lab di BIS. Direncanakan bahwa siswa laki-laki akan dilatih sepak bola oleh siswa BIS ini.3 siswa kelas III yang belajar di SMPN2 Pondok Aren, akan menerima tambahan pelajaran komputer ini di rumah salah seorang relawan, di Jalan Flaminggo, Bintaro Jaya IX.Yayasan Maleo sangat mengharapkan partisipasi dan dukungan warga Bintaro Jaya khususnya bagi sekolah gratis ini. Untuk keterangan lebih lanjut mengenai sekolah gratis ini silahkan menghubungi:IBU ASTRIDA DAULAY 0818 939528 ATAU IBU SRI FUADY 0813 10113858 Yayasan Maleo sangat mengharapkan kerjasama dalam bentuk apapun, termasuk saran dan ide2 yang bermanfaat bagi kelangsungan pendidikan siswa Ibnu Sina.Yayasan juga memerlukan seorang tenaga pendidik, lebih disukai mantan kepala sekolah. Yang dapat hadir disekolah setiap hari selama jam pelajaran berlangsung.
2007 Agustus 11 17:49 - tjendani

Jumat, 10 Agustus 2007

Donatur & Alamat

Bantuan Dapat Disalurkan:
Bank Account a/n : YAYASAN MALEO
Bank Mandiri Cabang Pasar Rebo
Account Number : 129-00-0538998-2

Alamat Sekolah
JALAN SWADAYA 4RT 04 RW 03
KP UTAN KEL PD. PUCUNG
KEC. PD. AREN
(KAWASAN BINTARO JAYA SEKTOR IX)

Visi
Meningkatkan kualitas hidup masyarakat miskin atau kurang mampu di sekitar Bintaro

Misi
- Menyediakan sarana pendidikan berkualitas secara gratis yang menghasilkan lulusan mandiri
- Menyediakan sarana ketrampilan danpengobatan gratis secara rutin.

Rabu, 08 Agustus 2007

Senyum Manis - Alhamdulillah bisa sekolah GRATIS


Dari Kiri :
1. Aku antoni, terimakasih bapak/ibu di yayasan maleo aku bisa sekolah GRATIS ,.........amin
2. Saya Meni,.........saya ingin terus belajar dan ingin bekerja lebih baik nantinya....terimaksih kepada semua bapak / ibu semua yang tidak pernah bosan membimbing kami.
3. Aku Ahmad Rifai,......Pokonya aku mau sekolah biar pintar Gitu Dehhhhhhhhhhhh

Beberapa Kegiatan Anak - Anak Yayasan Maleo


Senin, 06 Agustus 2007

BAKTI SOSIAL, PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS

GROUP HUMANISTI AKAN MENYELENGGARAKAN BAKTI SOSIAL, PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS BAGI WARGA KURANG MAMPU. BAKSOS INI KHUSUS BAGI SISWA TK DAN SMP GRATIS SERTA WARGA DI LINGKUNGAN RT SEKOLAH GRATIS INI.INSJA ALLAH AKAN DILAKSANAKAN PADA HARI KAMIS JAM 14:00
2007 Agustus 6 17:16

Minggu, 05 Agustus 2007

hari ini Senin 6 Agustus 2007 jam 14:00

Selamat pagi, hari ini Senin 6 Agustus 2007 jam 14:00 group Humanisti mengundang siswa, orang tua dan pengajar TK, siswa dan pengajar SMPT Ibnu Sina, Ketua I dan Bendahara Yayasan Maleo, warga setempat dll untuk menghadiri acara pembacaan doa dan perkenalan yang diadakan di lokasi sekolah.

Pada saat yang sama Humas dan Sekretaris Yayasan Maleo akan menyerahkan 3 buah sepeda kepada siswa kls 3 yang di "titip" kan belajar di SMPN 2 Pondok Aren. Sepeda tersebut akan dipakai sebagai sarana transportasi ke 3 siswa tersebut ke sekolah, yang terletak di kawasan Cikini, Bintaro Jaya Sektor VII.

Biaya operasional sekolah gratis ini didapatkan dari pengurus Yayasan Maleo dan group Humanisti serta para donatur lain nya.

Laporan kegiatan, keuangan serta perkembangan sekolah akan disampaikan secara bertahap melalui media elektronik ini.


Salam - Tjendani

2007 Agustus 5 20:05

Siswa Yayasan Maleo

JUMLAH SISWA SMPT IBNU SINA (BAGI KELUARGA TIDAK MAMPU)YANG DIKELOLA YAYASAN MALEO SAAT INI ADALAH 25 ANAK. BELAJAR SENIN-JUM'AT DARI JAM 08.00 - 13.00, SEBAGIAN BESAR TENAGA PENGAJAR RELAWAN.

SORE HARI DARI JAM 14.00 - 15.30 ANAK2 PEMULUNG SEBANYAK 40 SISWA TINGKAT TK MENDAPAT PENDIDIKAN DARI GROUP HUMANISTI.

BAGI YANG INGIN BERPARTIPASI DALAM BENTUK APAPUN, TERUTAMA WARGA BINTARO JAYA, DAPAT MENGHUBUNGI SEKOLAH YANG BERLOKASI DI:

JALAN SWADAYA 4
RT 04 RW 03 KP UTAN KEL
PD. PUCUNG KEC. PD. AREN
(KAWASAN BINTARO JAYA SEKTOR IX)


SALAM - Tjendani
2007 Agustus 4 16:09

Rabu, 18 Juli 2007

Aksi Bersih2 di Lokasi Baru

Secara Bersama sama dengan warga sekitar para murid dan pengurus Yayasan Maleo melakukan bersih2 di lokasi baru tempat dimana nantinya di gunakan untuk sarana belajar mengajar

Senin, 16 Juli 2007

Lokasi Sekolah

Jumat, 13 Juli 2007

Pendidikan Bagi anak kurang mampu

Kepedulian kita terhadap lingkungan dan anak-anak kurang mampu sangat perlu. Salah satu wadah yang dapat kita gunakan adalah yayasan maleo ini.